EKSPOSKALTIM, Mahulu - Dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika, Koramil Long Bagun yang dipimpin Letnan Satu Rahman Sahanung menggelar giat karya bhakti berupa pengecetan tempat ibadah seperti masjid dan gereja, Minggu (4/12).
Dikatakan Danramil Letnan Satu Rahman Sahanung, dalam kegiatan ini Koramil 0912-03 Long Bagun melibatkan personil pasukan pengamanan perbatasan, dan masyarakat RT 7 Kampung Batu majang untuk gotong royong mengecet rumah ibadah.
"Kegiatan yang kami lakukan ini adalah karya bakti di bidang gotong royong, dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika," tukasnya.
Rahman berharap melalui gotong royong bersama ini, masyarakat Kabupaten Mahulu lebih memahami bahwasanya TNI kuat bersama rakyat, TNI bisa membangun dan menjaga bangsa ini jika masyarakat ikut berperan didalamnya.
"TNI untuk rakyat. Maka dari itu, kami berharap dengan segala bentuk tugas dari TNI untuk membangun dan menjaga bangsa ini, akan terlaksana dengan baik jika masyarakat ikut serta berperan didalamnya," tandasnya.(*)








Untuk mengirim komentar, silahkan login atau registrasi terlebih dahulu !